Berita Fundamental
FOMC Minutes September menunjukkan bahwa Fed secara keseluruhan masih condong ke arah pelonggaran kebijakan, dengan mayoritas anggota mendukung pemangkasan suku bunga lebih lanjut tahun ini. Namun, masih ada perbedaan pandangan di antara anggota, dan kekhawatiran bahwa inflasi yang tinggi bisa menjadi hambatan.
Fed punya “dual mandate”: menstabilkan inflasi dan menjaga lapangan kerja. Di tengah pelemahan pasar tenaga kerja, beberapa anggota merasa tindakan pelonggaran lebih dini perlu dilakukan. Masa depan jalannya kebijakan moneter akan sangat tergantung pada bagaimana data ekonomi, khususnya data inflasi dan tenaga kerja, berkembang dalam beberapa bulan ke depan.
Bagi pasar dan investor, Minutes ini menjadi sinyal bahwa Fed “siap melonggarkan lebih lanjut”, tetapi juga meyakinkan bahwa Fed tidak akan mengambil langkah ekstrem tanpa bukti kuat dari kondisi makro.
Berikutnya, pasar akan memantau pidato Ketua FED Jerome Powell yang dijadwalkan malam ini pukul 19.30 WIB.
Outlook GBPUSD (Pound/Dolar)

GBPUSD sempat berfluktuasi mencetak high dan low harian namun hanya mampu ditutup bearish pada perdagangan kemarin. Pola Lower High dan Lower Low memberikan indikasi tekanan bearish yang bisa berlanjut sehingga memberikan GBPUSD peluang bearish menuju support 1.3369 dan 1.3336.
Sementara itu, peluang rebound masih akan terbatas pada resistance 1.3437.
Resistance: 1.3437, 1.3471
Support: 1.3369, 1.3336